Lumbung Berita
NEWS TICKER

Pemkab Pasuruan Kucurkan Rp190 Juta untuk Masjid dan Musala

Jumat, 15 Juli 2022 | 8:21 am
Reporter:
Posted by: Redaksi

Pasuruan_Lumbung-berita.com
Enam tempat ibadah di Kecamatan Pandaan, Kabupaten Pasuruan, hari ini (15/7/2022) mendapat dana hibah dari Pemkab Pasuruan. Total Pemkab mengucurkan Rp190 juta.

Secara simbolis, hibah untuk masjid dan musala tersebut diberikan langsung oleh Wabup Pasuruan Mujib Imron di Masjid Baitur Rohman, Desa Nogosari.

Informasi yang diterima Lumbung Berita, keenam tempat ibadah itu menerima dana hibah secara beragam. Mulai 20 hingga 50 juta.

Rinciannya, Masjid Baitur Rohman (Nogosari) dan Masjid Baiturrohmah (Kemirisewu) mendapat suntikan dana sebesar Rp50 juta.

Kemudian Musala Baitussalam dan Fastabiqul Khoirut (Pandaan) mendapat bantuan Rp25 juta. Yang terakhir, Musala Al-Kautsar dan Al-Amin (Kemirisewu) mendapat hibah sebesar Rp20 juta.

“Semoga dana hibah ini bisa membantu dan dapat dimanfaatkan dengan baik sesuai proposal yang diajukan,” ujar Mujib Imron.

Sementara itu, Ketua Ta’mir Masjid Baitur Rohman, Abdul Wahab bersyukur proposal yang pihaknya ajukan pada 2021 itu. Rencananya, dana tersebut akan dipergunakan merehab bangunan bagian belakang masjid.

“Pengerjaannya akan dimulai dua bulan kedepan. Targetnya, dalam kurun empat bulan sudah selesai semua,” pungkasnya.

Jurnalis: Indra

Berita Lainnya

PT.REDAKSI LUMBUNG BERITA 
error: Content is protected !!