Lumbung Berita
NEWS TICKER

Gus Mujib dan Rudi Hartono Resmikan Mushollah Miftahul Jannah

Minggu, 11 April 2021 | 10:06 am
Reporter:
Posted by: Redaksi

Pasuruan_Lumbung-berita.com

Wakil Bupati Pasuruan, KH Abdul Mujib Imron bersama anggota DPRD Kabupaten Pasuruan, Rudi Hartono meresmikan Mushollah Miftahul Jannah yang berada di Dusun Kebonduren Desa Tejowangi Kecamatan Purwosari Kabupaten, Minggu (11/04/21) pukul 10:00 Wib.

Biaya pembangunan Mushollah di bantu Rudi Hartono dan Pemerintah daerah Kabupaten Pasuruan.

Masyarakat Desa Tejowangi yang bahu membahu dan gotong royong dalam pembangunan hingga selesai dan diresmikan.

Menurut anggota Fraksi PKB dan selaku ketua panitia pelaksana pembangunan menjelaskan, Mushollah ini mempunyai sejarah besar bagi kami masyarakat Tejowangi, karena bisa di buat sholat tarawih, menjelang bulan suci Ramadhan.

Masih menurut anggota DPRD Kabupaten Pasuruan, anggaran pembangunan kurang lebih Rp 250.000.000, dan Alhamdulillah dapat bantuan dari pemerintah kabupaten Pasuruan 40 Juta Rupiah. Kami mengucapkan banyak terima Kepada masyarakat Tejowangi dan pemerintah kabupaten Pasuruan.

“Kami bersama masyarakat dan pemerintah daerah Kabupaten Pasuruan mempunyai niat untuk membangun mushollah Miftahul Jannah. Alhamdulillah prosesnya berjalan lancar, pembangunannya sudah 95 % dan ini merupakan hari pertama kita melaksanakan kegiatan di Mushollah,” Kata Rudi Hartono.

Baca Juga : klik disini 👇  Bela Warkop Karaoke, Aktivis Desak Pemkab Pasuruan Terbitkan Perda

Sementara itu Gus Mujib (Panggilan) berharap kepada masyarakat dapat kiranya menjaga, merawat Mushollah yang sudah dibangun secara bersama sama.

“Silahkan dipergunakan untuk kegiatan-kegiatan keagamaan, apa lagi saat ini sudah mau mendekati bulan Suci Ramadhan, terutama sekali anak-anak kita yang belajar disini,” Kata Gus Musjib.

Kami berharap kepada masyarakat agar terus bergotong royong dalam melakukan kebaikan, apa lagi dalam ikut membangun Mushollah, yang kepentingan untuk beribadah, mugi-mugi (Semoga) di terima oleh Allah S.W.T,” Jelas Wakil Bupati Pasuruan.

Apriasi juga datang dari masyarakat Desa Tejowangi, Wandi mengungkapkan, kami atas nama keluarga besar masyarakat Desa Tejowangi mengucapkan ribuan terima kasih kepada Wakil Bupati Pasuruan Gus Mujib dan Rudi.

“Terima kasih Bapak Wabub dan Bapak Rudi Hartono, yang sudah ikut membantu dan berkenan hadir dalam peresmian Mushollah Miftahul Jannah, untuk memberikan support dan dorongan serta semangat kepada kami,” Ucapnya.

Tidak lupa warga mengucap Alhamdulillah, Mushollah ini sangat penting bagi masyarakat, karena kegiatan masyarakat selama ini tempatnya kurang nyaman.

Baca Juga : klik disini 👇  Home Industry Sabu di Pasuruan Dibongkar Polres Malang

“Jadi dengan adanya Mushollah ini kami sangat bersyukur, bergembira dan berterima kasih kepada beliau berdua yang sudah membantu kami,” Tutup warga.

Kami akan manfaatkan Mushollah ini dengan sebaik-baiknya untuk kegiatan keagamaan, termasuk mungkin kegiatan-kegiatan keagamaan lain akan kami fokuskan di Mushollah tersebut,” Pungkas warga.

Jurnalis : Yudha.

Berita Lainnya

PT.REDAKSI LUMBUNG BERITA 
error: Content is protected !!